Pelaksanaan Apel Malam

Kapolsek Kotabaru Pimpin Apel Malam Jelang Patroli Gabungan bersama team UDAG.

Apresiasi

Bapak IPDA Dede Komara SH mengatakan sangat mengapresiasi kegiatan team udag

Bincang Santai Bersama Kapolsek Kotabaru

Team udag berbincang Santai Bersama Kapolsek Kotabaru IPDA MUHAMMAD RIZQI ANSHORI NURSYAMSU S.Tr.K.

team udag bantu laklantas

Anggota team udag membantu korban kecelakaan lalu lintas bersama polsek cikampek.

kapolsek kotabaru memberikan arahan kepada team

Sebelum melakukan patroli malam, tema di berikan APP dan CB oleh Kapolsek dan jajaran kepolisan kotabaru.

Friday, June 3, 2022

Apresiasi Kapolsek kotabaru


Wawancara Kapolsek Kotabaru bersama iderjagad salah satu anggota team udag perwakilan dari jatisari.

Dalam kesempatan itu Kapolsek kotabaru yaitu Bapak IPDA Dede Komara SH mengatakan sangat mengapresiasi kegiatan team udag yang sudah membantu pihak kepolisian dalam meminimalisir tindak kejahatan malam hari di wilayah hukum kotabaru.

Kapolsek menjelaskan bahwa team udag tidak berpatroli secara individu ataupun secara sembarangan karena di setiap kegiatan Patroli team udag, selalu diberikan APP dan CB dilapangan disamping itu Kapolsek kotabarupun  memberikan perintah langsung kepada jajarannya untuk mendampingi team udag dalam berpatroli.

Video wawancara Kapolsek kotabaru bisa anda tonton di 

team_udag instagram

Share:

Tanya jawab bersama pencetus team udag



Penjelasan ketua team,salah satu penggagas sekaligus pencetus dan satu anggota team,menjelaskan semua hal tentang team.

Dari mulai apa yang melatar belakangi terbentuknya team,kapan dan dimana terbentuk, dan siapa saja penggagas dan sekaligus pencetusnya, sampai dengan bagaimanakah cara kerja dari team udag itu sendiri?


Share:

Wednesday, June 1, 2022

Team Udag Kotabaru bersilaturahmi ke Mako Polsek Jatisari


31/5/2022 00.00 team udag- pada kesempatam malam itu team bersilaturrahmi ke Mako polsek jatisari dan disambut dengan baik oleh anggota polsek jatisari diantaranya Kapolsek jatisari  Bpk.KOMPOL H. MARSONO, S.P.D, M.M. dan  Aiptu Tarsono selaku Kanit intel jatisari.
Dalam silaturahmi kali ini banyak pembahasan mengenai keamanan lingkungan,dan beberapa masukan dari bpk kapolsek untuk team udag.
Setelah bersilaturahmi teampun melanjutkan untuk berpatroli seperti biasa di wilayah hukum kotabaru karawang.
Pada patroli kali ini team tidak menemukan hal hal yang membahayakan para pengguna jalan malam hari,aman,kondusif.
Share:

polsek kotabaru dukung sepenuhnya kegiatan team udag


Dibawah bimbingan dan pembinaan polsek kotabaru,dalam melaksanakan patroli malam team udag berhasil meminimalisir tindak kejahatan di wilayah hukum kotabaru
Mereka di berikan materi tentang antisipasi tindak kejahatan,dan diberikan APP dan CB,bagaimana seharusnya bertindak di lapangan.
"Mudah mudahan dengan bimbingan dan arahan dari kami,bisa membuat lebih baik kinerja team di lapangan agar bisa memotivasi warga masyarakat lain juga untuk ikut serta menjaga kondisifitas dan terciptanya kamtibmas yang aman dan kondusif."ujar Aiptu Dadang Romansyah kepada ketua team Sepi Hardiwijaya dan itu di benarkan oleh Kapolsek Kotabaru IPDA DEDE KOMARA SH yang memang mendukung sepenuhnya kegiatan team udag.

Share:

team lakukan silaturahmi dengan tokoh pemuda


31/5/2022, 22.00 seperti biasa team melakukan rutinitas patroli malam,kali ini sebelum ketua team dan beberapa anggota team berpatroli ,mereka menyempatkan diri untuk bersilaturahmi dengan ketua rt 02 pangulah utara bpk nana serta bersilaturahmi dengan tokoh pemuda dusun kiara pangulah utara,dengan cara ini ketua teampun mensosialisasikan betapa pentingnya keamanan lingkungan terutama pada saat ini sering terjadi tawuran,balap liar dan bahkan tindak kriminal anak dibawah umur yang keluyuran bukan pada waktunya.dan berharap setiap tokoh tokoh lingkungan bisa lebih peka dan lebih menjaga lingkungannya dari tindak kriminal yang bisa mencemarkan nama baik lingkungan tersebut

Share:

Sunday, May 29, 2022

team bagi 2 sesi patroli

Sabtu 28/5/22 giat patroli malam minggu kembali dilakukan team,setelah apel malam yang di pimpin langsung kapolsek kotabaru bpk IPDA dede Komara SH Selaku kapolsek kotabaru,dalam apel malam tadi Kapolsek memberikan arahan kepada team sebelum melakukan patroli.
Pada Patroli malam tadi team di bagi dalam 2 waktu berbeda, sesuai arahan dari Kapolsek kotabaru ,team pertama  yang berpatroli menyisir daerah yang memang rawan tindak kriminal dipimpin langsung oleh BPk Sepi Hardiwijaya atau Sobrot sementara  sebagai team kedua pimpinan Bpk Aiptu Dadang Romansyah atau Dadang Kembu  stanby di pom bensin bakanmaja.untuk menunggu giliran berpatroli sekaligus monitoring wilayah seputaran bakanmaja.
Pada kesempatan patroli kali ini team pertama menyisir wilayah pucung,cariu sampai ke perbatasan antara Kotabaru parakan. Didaerah perbatasan inilah team menemukan sekelompok remaja yang sedang berkumpul.teampun langsung melakukan pemeriksaan,setelah tidak ditemukan BB apapun team memberikan pengarahan kepada mereka dan menyuruh mereka untuk membubarkan diri dan pulang, teampun melanjutkan patroli menyisir ke gang gang kecil lalu kembali ke titik kumpul dimana team kedua menunggu.
Setelah team pertama tiba team keduapun mulai bergerak melakukan patroli dipimpin langsung oleh Bapak Aiptu Dadang untuk menyisir daerah daerah yang belum termonitor oleh team pertama. Sama halnya dengan team pertama patroli team kedua tidak membuahkan hasil.team kembali ke titik kumpul awal.
Pada saat beristirahat team mendapat laporan dari salah satu anggota bahwa ada segerombolan remaja yang berkendara ugal ugalan sambil membawa  sajam diduga hendak Menyerang di daerah Cikampek baru.,teampun sebagian meluncur ke tkp untuk menindak lanjuti laporan tersebut,sesampainya di tkp para remaja ini sudah kabur setelah sebelumnya di lempar warga setempat dengan batu dan genteng,bahkan ketua team dan salah satu anggotapun terkena lemparan batu tersebut imbas dari mengejar pelaku.teampun terus melakukan penyisiran lebih ketat
Akhirnya penyisiran team membuahkan hasil,team berhasil menangkap 10 remaja 6 diantaranya anak dibawah umur dan 4 orang remaja tanggung  bawa sajam jenis clurit dan golok di dua tempat berbeda,setelah sebelumnya team Melakukan pengejaran yang sangat alot,
Penangkapan tersangka membawa sajam jenis clurit  dilakukan oleh Eli Harianja dan putra sihombing,
"Kami melakukan pengejaran pelaku yang menggunakan  motor berboncengan  dengan masing masing membawa sajam jenis cluri, sayangnya yg berhasil kami tangkap hanya satu orang dan mengamankan 2 sajam,yg dua melarikan diri, dalam penangkapan itupun salah satu dari kami harus meloncat dari motor yang sedang melaju agar sasaran tidak lepas dari penangkapan kami bahkan sampai kami mengejar ke rawa rawa diperbatasan kotabaru jatisari'ujar Eli Harianja yg bertugas menangkap pelaku sementara putra sihombing membawa motor yang team gunakan.
Sedangkan penangkapan pelaku bawa golok dilakukan oleh ketua team yaitu sobrot di wilayah hukum kotabaru .akhirnya ke 10 pelaku 4 diantaranya yang bawa Sajam tersebut dibawa ke mako polsek kotabaru  guna menjalani proses hukum yang berlaku.

Team udag youtube

Team udag IG

Team udag Fb

Share:

Terjemahkan

Followers

Support