Saturday, June 11, 2022

Team udag konsisten menjaga kondisivitas lingkungan bersama polsek kotabaru

 




Jumat 10 /6/2022 jumat jelang pagi.
Team-udag. Patroli team kembali dilakukan pada dini hari tadi menyusuri wilayah wilayah yang diduga rawan tindak kejahatan dan kerap di gunakan untuk anak anak usia di bawah umur berkumpul,
patroli team kali ini tetap bersama beberapa anggota dari polsek kotabaru,yang memang sudah di amanatkan oleh kapolsek kotabaru untuk jajarannya agar ikut ketika team udag berpatroli.
Penyisiran dilakukan dari mulai wancimekar,villa kencana,pucung,lalu menyusuri lorong lorong atau gang kecil  di wilayah hukum kotabaru.
Didaerah villa kencana,ketua team sobrot melihat  3 orang anak dibawah umur yang sedang berkumpul diantar semak, 2 perempuan 1 laki laki lalu teampun memeriksa ke tiga anak tersebut,setelah tidak menemukan barang bukti atau hal hal yang bisa membahayakan orang lain mereka di beri pengarahan dan disuruh untuk pulang oleh ketua team.
Lalu team kembali melanjutkan berpatroli guna meminimalisir tindak kejahatan atau gerombolan anak di bawah umur yang berada diluar rumah bukan pada waktunya.
Kembali team mendapati 3 remaja yang membawa motor ugal ugalan membahayakan pengguna jalan lain teampun meminta mereka untuk berhenti,  mereka berusaha melarikan diri tapi berhasil di berhentikan oleh ketua team. ke 3 remaja lalu diperiksa oleh anggota polsek kotabaru yang pada saat itu ada dilokasi.dan ternyata ke 3 Orang tersebut dalam keadaan mabuk miras,setelah diperiksa dan tidak menemukan barang bukti yang bisa membahayakan pengendara lain mereka di beri arahan lalu di suruh kembali ke rumah masing masing sementara kendaraan yang dipakai remaja tersebut diamankan pihak kepolisian ke mako polsek kotoabaru karena tidak bisa menunjukan surat surat kendaraannya,dan meminta mereka membawa surat surat kendaraan ketika mau mengambil kembali kendaraannya.

Share:

0 Comment:

Post a Comment

Terjemahkan

Followers

Support